Setelah jeda dua pekan, rombongan paddock menyambangi Austin untuk putaran ketiga musim bertajuk Red Bull Grand Prix of the Americas. Sebelum para pembalap MotoGP, Moto2, dan Moto3 beraksi di lintasan COTA, berikut rangkuman berita utama dari media day pada Kamis (27/3):
Marc Marquez (Ducati Lenovo Team) adalah bintang utama di GP Thailand. Ia juga menjadi bintang utama di GP Argentina. Dan jelang balapan GP Amerika, sosoknya kembali menjadi sorotan utama. Sang pemuncak klasemen tiba di COTA dengan catatan mengesankan di salah satu sirkuit favoritnya. Namun, #93 berusaha untuk tetap tenang agar tidak terlalu percaya diri.
Dalam Konferensi Pers, Marc Marquez mendapat pertanyaan tentang perbandingan dirinya dengan ikon Formula 1, Lewis Hamilton. Kedua pembalap memiliki kesamaan atas kepindahan ke tim Italia dan untuk mengenakan seragam merah musim ini.
Sementara itu, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) mengklarifikasi pernyataan sebelumnya tentang kemungkinan untuk kembali mengendarai Desmosedici GP24. Ia mengungkapkan fokusnya adalah menemukan feeling, bukan berganti motor.
Program reguler GearUp menghadirkan tiga tamu istimewa, yakni Legenda MotoGP™ Kevin Schwantz, Pedro Acosta (Red Bull KTM Factory Racing), dan Johann Zarco (CASTROL LCR Honda).
Acosta memberikan tanggapannya perihal rumor dalam beberapa hari terakhir ini yang menyebutkan bahwa #37 bakal hengkang dari KTM.
Adapun, Zarco berbicara tentang kemungkinan untuk memperkuat tim pabrikan Honda, dan bagaimana hal tersebut merupakan langkah yang tepat pada 2027.
Saksikan dan jangan lewatkan sesi Free Practice 1 di Circuit of the Americas pada Jumat (28/3) mulai pukul 21.00 WIB dengan mengakses MotoGP VideoPass!